Sebuah video yang menampakkan gambar pengeroyokan terhadap seseorang dengan menggunakan cangkul dan senjata tajam beredar di kalangan awak media.
Video berdurasi hampir satu menit itu menunjukkan, seorang pria berbaju merah dan bercelana putih berusaha menyelamatkan diri dari serangan beberapa pria yang mengeroyoknya. Pria itu berteriak kesakitan.
Terkait video yang beredar tersebut, Karopenmas Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Polisi M. Iqbal mengaku belum tahu apakah video itu terjadi di Indonesia atau bukan. "Moga-moga bukan di Indonesia ya," katanya di Mapolda Metro Jaya, Jumat, 18 Januari 2018.
[ads-post]
Namun, ia mengemukakan, polisi akan menelusuri soal video tersebut. Hal itu untuk memastikan lokasi kejadian itu. Jika di Indonesia, polisi akan menindaklanjutinya. "Ya kami tetap mencari itu di mana, kami akan dalaminya," ujarnya.
Video menunjukkan lokasi pengeroyokan seperti di tempat pembuangan sampah. Si pria tampak mengalami luka parah akibat pengeroyokan yang dialaminya.
Potongan video penganiayaan seorang pria |
Video berdurasi hampir satu menit itu menunjukkan, seorang pria berbaju merah dan bercelana putih berusaha menyelamatkan diri dari serangan beberapa pria yang mengeroyoknya. Pria itu berteriak kesakitan.
Terkait video yang beredar tersebut, Karopenmas Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Polisi M. Iqbal mengaku belum tahu apakah video itu terjadi di Indonesia atau bukan. "Moga-moga bukan di Indonesia ya," katanya di Mapolda Metro Jaya, Jumat, 18 Januari 2018.
[ads-post]
Namun, ia mengemukakan, polisi akan menelusuri soal video tersebut. Hal itu untuk memastikan lokasi kejadian itu. Jika di Indonesia, polisi akan menindaklanjutinya. "Ya kami tetap mencari itu di mana, kami akan dalaminya," ujarnya.
Video menunjukkan lokasi pengeroyokan seperti di tempat pembuangan sampah. Si pria tampak mengalami luka parah akibat pengeroyokan yang dialaminya.